Bikin Musik Sederhana di Browser Dengan Tool Asli Buatan Google

Bikin Musik Sederhana di Browser Dengan Tool Asli Buatan Google

Ngamen Blog  |  Assalamu'alaikum bagaimana kabar pembaca setia blog Ngamen, semoga tetap sehat dan terhibur selalu dengan musik kesayangan sobat ditengah kesibukan sehari hari. kali ini Blog Ngamen akan update artikel tentang cara membuat musik sederhana dengan tool online asli buatan Google. Nama tool tersebut adalah Google Song Maker

Tool gratis yang ini dirancang seperti kita lagi membuat musik digital di FL Studio, namun jangan anggap bisa menghasilkan kualitas musik yang mirip dengan aransmen lagu. Tool sederhana ini hanya dilengkapi hanya dengan 5 varian nada seperti Marimba, Piano, String, woodwind dan Synth. Selain itu juga dilengkapi dengan 4 varian nada perkusi diantaranya Conga, Electronic, Block dan Kit. Selain kedia nada dan perkusi juga dilengkapi dengan pengaturan tempo. Untuk setting pengaturan lainnya seperti lama musik yang akan dirancang untuk dibuat beat perbar, skala dan lainnya sobat bisa langsung menuju ke menu setting.


Untuk mulai mengerjakan pembuatan proyek musik kita, dengan menggunakan mouse, mulailah menggambar di gambar yang kita lihat di layar saat menggunakan beberapa dari dua instrumen yang digunakan oleh aplikasi web ini. Kita akan melihat hasil yang diperoleh secara real time dan, selain itu, kita bisa menggunakan mikrofon untuk terhubung ke tim untuk memasukkan suara kita ke dalam komposisi musik.

Kekurangan dasar dari tool ini adalah musik yang kita buat tidak bisa disimpan dalam bentuk file, setelah hasilnya kita simpan (save), sobat hanya di berikan link musik yang sudah dibuat untuk diputar kembali saja, dan beberapa tombol share ke facebook, twitter dan script embed kode untuk dipasang pada situs atau blog.

Silahkan dicoba untuk menghibur diri atau sobat bisa ajarkan kepada anak anak untuk membuat instrument sederhana ditengah mahalnya alat musik digital.
Advertisement

Baca juga:

------------- READ NEXT -------------